logo badilberakhlak

 

 

 

 

 

Ditjen Badilum Ikuti Sosialisasi Aplikasi Coretax oleh Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Cempaka Putih

Dalam rangka tertib pembayaran pajak, pada Rabu, 21 Mei 2025, Ditjen Badilum melakukan sosialisasi aplikasi Coretax, menghadirkan narasumber dari Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Cempaka Putih.  Penerapan aplikasi Coretax oleh Kementerian Keuangan pada tahun anggaran 2025 merubah signifikan proses pembayaran pajak, sehingga Dirjen Badilum melakukan sosialisasi aplikasi ini kepada para pengelola keuangan. 

Hadir sebagai narasumber dalam sosialisasi penggunaan aplikasi Coretax ini Alicia H. M. Simamora dan Hurur Azizah, Asisten Penyuluh Pajak dari Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Cempaka Putih. Sosialisasi aplikasi Coretax oleh Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Cempaka Putih ini diikuti oleh para bendahara, bendahara pembantu, pejabat pembuat komitmen, dan staf pengelola keuangan Ditjen Badilum.

Dalam sosialisasi aplikasi Coretax ini dibahas cara pembayaran dan pembuatan faktur pajak, hingga penggunaan kode pembayaran dan cara pemotongan pajak yang tepat.

_MG_9059.jpg

_MG_9054.jpg_MG_9058.jpg_MG_9056.jpg

_MG_9067.jpg