logo badilberakhlak

 

 

 

 

 

Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Peradilan Umum Tutup Bimbingan Teknis Perempuan Berhadapan dengan Hukum

Setelah mengikuti dengan penuh antusias, akhirnya para peserta sampai juga di penghujung kegiatan Bimbingan Teknis Perempuan Berhadapan dengan Hukum. Sebelum kegiatan ditutup, para peserta tentunya mengikuti post test terlebih dahulu. Dari post test yang dilakukan, terdapat tiga orang dengan peringkat terbaik, yaitu: Peringkat pertama diraih oleh M. Alif Akbar Pranagara, S.H. (Hakim PN Tembilahan), peringkat kedua diraih oleh Adityas Nugraha, S.H. (Hakim PN Rengat), dan peringkat ketiga diraih oleh Suryadana Rahayu Putra, S.H. (Hakim PN Natuna).

Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan doa dan penyampaian oleh Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Peradilan Umum, Hasanudin, S.H., M.H., terkait kegiatan yang telah dilaksanakan sekaligus menutup kegiatan bimbingan teknis ini. Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Peradilan Umum berharap agar para peserta yang mengikuti dapat menerapkan ilmu yang telah didapatkan pada bimtek kali ini, serta dapat meneruskannya kepada para rekan di satuan kerjanya masing-masing. Setelah itu, penutupan dilanjutkan dengan menyanyikan bersama lagu Bagimu Negeri dan diakhiri dengan pemberian bingkisan bagi tiga orang peraih nilai terbaik dalam post test serta tiga orang yang dinilai paling aktif berpartisipasi selama bimtek berlangsung. 

P1170036 ef64d

P1170043 e6e80

P1170046 3b704

P1170061 e0424

P1170069 20304

P1170082 c2848

P1170107 a8514