logo badilberakhlak

 

 

 

 

 

HUT Mahkamah Agung ke-78, Ketua Mahkamah Agung Minta Warga Peradilan Tingkatkan Integritas Menuju Peradilan yang Agung

Setahun ke belakang, Mahkamah Agung RI telah mengalami berbagai ujian, mulai dari COVID-19 hingga penangkapan Hakim Agung dan beberapa aparatur pengadilan di Mahkamah Agung oleh Komisi Pemberantasan Korupsi. Walaupun kita semua terpukul, tetapi kita tidak boleh menyerah dan harus senantiasa menegakkan integritas demi tercapainya peradilan yang agung. Demikian kira-kira cuplikan dari sambutan yang diberikan oleh Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI, Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. pada upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Mahkamah Agung RI pada Sabtu, 19 Agustus 2023. Turut hadir dalam upacara tersebut para pimpinan Mahkamah Agung RI, pimpinan unit eselon I, termasuk, Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum, H. Bambang Myanto, S.H., M.H., pejabat serta para pegawai, baik dari Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum, maupun unit lainnya di Mahkamah Agung RI. Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI juga menyampaikan untuk menjadikan momen HUT ke-78 Mahkamah Agung RI sebagai titik balik kembangkitan lembaga peradilan dengan melakukan gerakan perubahan menggunakan pola 3M, yaitu "Mulai dari diri kita sendiri, Mulai dari hal yang terkecil dan Mulai dari sekarang".

P1010229_43b92.jpg

P1010197_af673.jpg

P1010175_bd1d6.jpg

P1010232_63359.jpg

P1010307_ca4ef.jpg

P1010202_929a4.jpg