Rapat Evaluasi Kinerja dan Anggaran Triwulan II Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum Tahun 2022
Pada tangga 13 Juli 2022, telah dilaksanakan kegiatan evaluasi kinerja dan anggaran pada Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum triwulan II tahun 2022. Bertempat di ruang Command Center Direktorat Jenderal Badan Peradailan Umum, kegiatan ini dipimpin oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum, H. Bambang Myanto, S.H., M.H. dengan didampingi para pejabat eselon II dan dihadiri oleh seluruh pejabat eselon III dan IV di lingkungan Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja dan proses realisasi anggaran yang telah berjalan selama triwulan kedua sekaligus untuk mempersiapkan menyesuaikan pelaksanaan kerja dan anggaran untuk triwulan selanjutnya.