logo badilberakhlak

 

 

 

 

 

Sosialisasi Akuntabilitas Pelayanan Publik oleh Kemenpan RB kepada Para Ketua Pengadilan Tinggi dan Ketua Pengadilan Negeri se-Indonesia

Dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan publik pada pengadilan tinggi dan pengadilan negeri se-Indonesia, maka pada Kamis, 04 Agustus 2022 Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum mengadakan Sosialisasi Akuntabilitas Pelayanan Publik dengan narasumber dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (Kemenpan RB).

Kegiatan ini diselenggarakan Ditjen Badilum dengan sistem campuran, dengan para pejabat dan pegawai Ditjen Badilum menerima langsung materi di Hotel Mercure Convention Center, Ancol, sementara para Ketua Pengadilan Tinggi dan Ketua Pengadilan Negeri se-Indonesia bergabung dalam pertemuan secara daring (online).

Materi dibawakan langsung oleh Prof. Dr. Diah Natalisa, MBA. (Deputi Bidang Pelayanan Publik Kemenpan RB) dan Muhammad Yusuf Kurniawan, S.H., M.Si. (Asisten Deputi Perumusan Sistem dan Strategi Kebijakan Pelayanan Publik Kemenpan RB), dengan Sekretaris Ditjen Badilum Drs. Wahyudin, M. Si. bertindak selaku moderator.

Setelah penyampaian materi tentang pemberian pelayanan publik serta penilaian akuntabilitasnya, dilakukan tanya jawab antara pemateri dengan para Ketua Pengadilan Tinggi dan Ketua Pengadilan Negeri se-Indonesia.

resize_P1090354.jpg

resize_P1090352.jpg

resize_P1090374.jpg

resize_P1090349.jpg

resize_IMG_4760.jpg