logo badilberakhlak

 

 

 

 

 

Kunjungan Kerja Dirjen Badilum pada Pengadilan Wilayah padang

                              snv11057.jpg                                                                   

Padang Badilum.info

Dalam rangka pembinaan administrasi dan tenaga teknis peradilan, Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum Bpk. H. Cicut Sutiarso, SH, M. Hum melakukan Kunjungan Kerja ke Pengadilan Wilayah Padang  yaitu PT Padang, PN Padang, PN Padang Panjang, PN Solok, PN Kotobaru, PN Sawahlunto, PN Muaro serta PN Pariaman dalam kunjungan  tersebut didampingi oleh Salah seorang staf  serta beberapa hakim yang ada diwilayah hukum Padang.

Acara yang berlangsung pada kamis pagi tanggal 6 agustus 2009 s/d 7 agustus 2009 ini dilaksanakan di Ruang Sidang Pengadilan Tinggi Padang. Dalam audiensi dan tatap muka tersebut, Dirjen Badilum mengatakan bahwa pembinaan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kualitas SDM serta sebagai media bertukar pikiran untuk memecahkan permasalahan yang terjadi di setiap daerah. adapun permasalahan yang terjadi di Pengadilan wilayah Padang adalah mengenai SDM yang belum memenuhi kuota sehingga untuk pencapaian  target pekerjaan masih belum tercapai serta sarana dan prasarana pendukung kegiatan sehari yang belum memadai.

pada kesempatan kunjungan tersebut bapak H. Cicut Sutiarso, SH, MHum menyempatkan untuk meresmikan musholla yang ada di Pengadilan Negeri Muaro. dalam sambutannya beliau mengatakan bahwa dengan adanya musholla ini diharapkan insan Pengadilan untuk selalu bertaqwa dan instrospeksi didalam menjalankan tugas sehari-hari sehingga nantinya dapat mencintai pekerjaannya, bersikap disiplin agar segala pekerjaan dapat berjalan dengan baik dan lancar , dalam arti tidak dapat dipengaruhi oleh apapun dan siapapun termasuk atasan dan pimpinan. Oleh karena itu Dirjen Badilum menganjurkan untuk berbuat benar dan bersih, sebelum membersihkan yang lain (BY :kasseshmh)